Jenis Fonem Jenis fonem yang dibicarakan di atas (vokal dan konsonan) dapat dibayangkan sebagai atau dikaitkan dengan segmen-segmen yang membentuk arus ujaran. Kata bintang , misalnya, dilihat sebagai sesuatu yang dibentuk oleh enam segmen — /b/, /i/, /n/, /t/, /a/, /Å‹/. Satuan bunyi fungsional tidak hanya berupa fonem-fonem segmental. Jika dalam fonetik telah diperkenalkan adanya unsur-unsur suprasegmental, dalam fonologi juga dikenal adanya jenis fonem suprasegmental. Dalam bahasa Batak Toba kata /itÉ™m/ berarti '(pewarna) hitam', sedangkan /itÉ”m/ (dengan tekanan pada suku kedua) berarti 'saudaramu'. Terlihat bahasa yang membedakan kedua kata itu adalah letak tekanannya, sehingga dapat dikatakan bahwa tekanan bersifat fungsional. Lain lagi yang diperlihatkan dalam contoh bahasa Inggris berikut. Di sini perubahan letak tekanan tidak mengubah makna leksikal kata, tetapi mengubah jenis katanya. Kata benda Kata kerja ‘import ‘impor’
SISTEM LALU LINTAS DEVISA
Kebebasan dalam sistem lalu lintas devisa dibatasi dengan tidak mengizinkan masuknya modal asing kecuali untuk langsung dijadikan pabrik, atau untuk sektor riil lainnya (Foreign Direct Investment). Modal asing yang sudah terlanjur tertanam dalam portfolio efek-efek dibiarkan. Namun, yang baru akan masuk pada prinsipnya tidak diperbolehkan diinvestasikan dalam portfolio efek-efek kecuali yang dianggap sangat penting dan dianggap wajar, misalnya perusahaan asing yang ingin melakukan pembelian kembali (buy back) saham-sahamnya dari Bursa Efek Indonesia (BEI).
Ini berarti bahwa modal asing yang masuk tidak boleh dipakai untuk membeli saham„saham di Bursa Efek Indonesia. Alasannya adalah bahwa penanaman modal seperti ini tidak menambah kesempatan kerja. Alasan lain ialah sifatnya yang footloose, bisa terbang setiap saat. Kalau investor merasa sudah waktunya menjual saham-sahamnya, penjualan secara besar-besaran akan menjatuhkan harga saham. Uangnya yang dikembalikan ke luar negeri akan mengakibatkan permintaan terhadap dollar meningkat tajam yang membuat nilai tukar rupiah anjlok.
Buku: Nasib Rakyat Indonesia Dalam Era Kemerdekaan
Comments
Post a Comment